40+ Gambar Desain Kamar Mandi Mewah Elegan Terbaru 2023
Temukan ⭐ ide kamar mandi mewah dalam gaya ❤️ kesukaan Anda disini.
Memiliki kamar mandi mewah yang indah dan menarik tentu menjadi impian semua orang.
Namun, terkadang orang lebih memilih desain kamar mandi sederhana dengan perabotan yang seadanya karena merasa desain kamar mandi mewah terlalu susah di kreasikan dan butuh biaya yang terlalu mahal.
Padahal dengan pemilihan perabot yang tepat dan penataan yang pas bisa membuat kamar mandi sederhana pun terlihat mewah.
Untuk kamu yang menginginkan desain kamar mandi mewah pada hunianmu, simak berbagai inspirasi desain kamar mandi mewah berikut untuk menemukan desain terbaik yang sesuai dengan keinginan mu.
40+ Gambar Desain Kamar Mandi Mewah dan Elegan
Kesan mewah dan elegan pada kamar mandi bisa kamu wujudkan dengan mengaplikasikan segala sesuatu bernuansa hitam.
Tidak perlu diragukan lagi jika warna hitam memang selalu mampu memberikan nuansa elegan dan mewah, tak terkecuali pada desain kamar mandi mewah impianmu.
Jika kamu khawatir nuansa hitam akan memberikan kesan sempit pada kamar mandi, kamu bisa saja memadukannya dengan warna putih sebagai warna pada lantai, dinding, dan juga celling.
Jadi kamu hanya perlu menerapkan nuansa hitam ini pada perabotnya saja. Agar tidak terkesan monoton, kamu bisa kombinasikan juga dengan warna-warna metalik seperti perak dan emas pada desain kamar mandi mewah milikmu.
Menggunakan semua perabot kamar mandi berwarna hitam tentu tidak akan ada bedanya dari segi biaya. Tapi, jika kamu ingin mendapatkan kesan yang lebih elegan pada desain kamar mandi mewah, kamu bisa menggunakan perabot yang lebih klasik dengan detail yang sedikit lebih banyak.
Kalau kamu masih memiliki budget, kamu juga bisa menambahkan chandelier atau lampu gantung agar kesan mewahnya semakin terasa.
Desain kamar mandi mewah ternyata tidak hanya untuk kamar mandi yang luas saja lho. Faktanya kamar mandi minimalis pun bisa menjadi desain kamar mandi mewah jika kamu memilih perabot dan penataan yang tepat.
Seperti desain kamar mandi minimalis mewah yang satu ini. Kamu tidak perlu menggunakan perabot dengan detail yang terlalu rumit.
Cukup dengan perabot sederhana yang dilengkapi dengan chandelier dan cermin, kamu sudah bisa mendapatkan desain kamar mandi mewah impianmu.
Gunakan perabot minimalis namun tetap mewah agar sesuai dengan luas kamar mandi. Hindari penggunaan warna-warna yang terlalu mencolok dan perabot yang memiliki detail rumit ya.
Penggunaan cermin pada desain kamar mandi mewah minimalis ini bisa membuat kamar mandi terkesan lebih luas. Jika kamu ingin kamar mandi minimalis terkesan lebih luas, gunakan warna-warna yang netral dan natural seperti putih dan krem.
Selain nuansa hitam, pengaplikasian warna putih pada desain kamar mandi mewah juga bisa menciptakan kesan mewah, rapi dan terlihat lebih bersih.
Selain itu, nuansa putih juga akan membuat kamar mandi terasa lebih terang dan luas. Sangat cocok untuk kamu yang menginginkan desain kamar mandi mewah tapi memiliki luas yang terbatas.
Kesan mewah pada kamar mandi dengan pengaplikasian nuansa putih ini bisa kamu wujudkan dengan pemilihan perabot yang mengkilap dan berkilau.
Perabot kamar mandi dengan material porselan bisa jadi pilihan yang sangat tepat dan pas untuk desain kamar mandi mewah milikmu.
Simak Juga : Desain Kamar Mandi Hotel Yang Mewah dan Menakjubkan
Agar tidak terkesan monoton, kamu bisa memberikan corak atau pola-pola yang menarik pada dinding ataupun lantai kamar mandi.
Untuk membuat suasana kamar mandi lebih segar dan terkesan lebih hidup, kamu bisa menambahkan kaca ataupun hiasan bunga yang cantik.
Konsep industrial saat ini menjadi salah satu gaya desain kamar mandi mewah yang tengah populer dan banyak diterapkan. Desain kamar mandi mewah dengan konsep industrial ini bisa kamu dapatkan dengan material yang di ekspos.
Selain terkesan mewah, mengekspos material juga bisa mengurangi biaya untuk pembuatan kamar mandi, khususnya pada bagian lantai dan dinding yang biasanya membutuhkan finishing yang mahal.
Kamu juga bisa mengkombinasikan material yang di ekspos pada kamar mandi mewah dengan material lainnya seperti kayu, besi ataupun kaca.
Hal ini akan membuat desain kamar mandi mewah mu lebih estetis dan memiliki kesan hangat dan hidup.
Jika kamu sulit menemukan perabot dan aksesoris dengan konsep industrial yang sesuai dengan desain kamar mandi mewah ini, kamu bisa menyiasati dengan menggunakan perabot bermaterial besi atau kayu untuk melengkapi desain kamar mandi mewah milikmu.
Konsep natural saat ini juga menjadi salah satu desain kamar mandi mewah favorit karena mampu membuat kamar mandi terlihat lebih segar.
Kesan natural dan alami pada desain kamar mandi mewah ini bisa kamu hadirkan dengan menggunakan berbagai material batu alam, baik itu pada dinding ataupun lantai kamar mandi.
Selain penggunaan batu alam, kamu bisa menambahkan hiasan tanaman hias agar terkesan lebih hidup. Dengan pemilihan warna earthy tone seperti kombinasi coklat, hitam dan krem yang dipadukan dengan sedikit sentuhan aksen natural ternyata sudah bisa menghidupkan kesan natural pada desain kamar mandi mewah milikmu.

Mahasiswi jurusan design architecture di salah satu Universitas di Indonesia. Saat ini bekerja sebagai blogger, editor, sekaligus penulis di rumahpedia.info. Design interior enthusiast, passionate about DIY Home design. Ingin kenal lebih dekat ? Follow me !